Tanjung Karang dikenal sebagai jantung Kota Bandar Lampung yang selalu hidup dan ramai. Kawasan ini bukan cuma jadi pusat bisnis dan hiburan, tapi juga titik strategis untuk menjangkau berbagai tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung yang menarik untuk dikunjungi.
Dari sini, Anda bisa dengan mudah menuju wisata alam, taman edukasi, hingga pantai cantik hanya dalam hitungan menit. Tak heran, banyak wisatawan yang menjadikan Tanjung Karang sebagai titik awal untuk menjelajahi pesona Lampung.
Di artikel ini, kami sudah merangkum 12 tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung, lengkap dengan jarak, daya tarik, dan alasan kenapa masing-masing tempat layak masuk daftar kunjungan Anda berikutnya.
Daftar Tempat Wisata Dekat Tanjung Karang Lampung
Tak perlu pergi jauh-jauh untuk berlibur. Dari kawasan Tanjung Karang, stasiun Tanjung Karang dan terminal Pasar Bawah, tepatnya, ada banyak destinasi menarik yang bisa dijangkau dalam waktu singkat.
Berikut rekomendasi tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung yang bisa Anda pilih sesuai minat dan waktu liburan.
1. Puncak Mas (6 km)
Kalau Anda ingin menikmati pemandangan Bandar Lampung dari ketinggian, Puncak Mas adalah tempat yang wajib dikunjungi. Dari area ini, Anda bisa melihat panorama 360° kota dan lautan yang membentang di kejauhan. Spot foto di sini pun sangat Instagramable, terutama di sore hari menjelang sunset saat cahaya senja memantul di langit kota.
Selain berfoto, pengunjung bisa menikmati suasana malam di tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung yang satu ini ditemani gemerlap lampu kota yang romantis. Ada juga beberapa kafe dan gardu pandang untuk menambah keseruan. Tempat ini cocok untuk keluarga, pasangan, maupun wisatawan yang ingin bersantai sambil menikmati udara sejuk perbukitan.
- Alamat: Jl. PB. Marga, Sukadana Ham, Kec. Tanjung Karang Barat, Kota Bandar Lampung
- Tiket masuk: Rp20.000
- Jam buka: 08.00-10.00 WIB
2. Lampung Walk (5 km)
Ingin liburan singkat tanpa keluar jauh dari pusat kota? Lampung Walk bisa jadi pilihan tepat. Berlokasi tak jauh dari Tanjung Karang, tempat ini menghadirkan berbagai fasilitas hiburan dalam satu area, mulai dari waterpark, arena olahraga indoor, spot foto InfinyDream, hingga deretan kuliner malam yang ramai setiap akhir pekan.
Lampung Walk merupakan tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung yang juga dikenal sebagai tempat nongkrong favorit anak muda Lampung. Anda bisa berolahraga di pagi atau sore hari, lalu lanjut bersantai menikmati aneka makanan di area food court-nya. Suasananya nyaman dan cocok untuk rekreasi keluarga atau hangout santai bersama teman.
- Alamat: Jl. Urip Sumoharjo, Kec. Way Halim, Bandar Lampung (Depan RS. Urip Sumoharjo)
- Tiket masuk: Rp45.000-Rp50.000
- Jam buka:
- Waterpark: 08.00-18.00 WIB
- Infinydream: 10.00-21.00 WIB
- Sport Center: 08.00-24.00 WIB
3. Teropong Kota Bukit Sindy (2-3 km)
Sesuai namanya, Teropong Kota Bukit Sindy menawarkan pengalaman melihat panorama Bandar Lampung dari ketinggian dengan bantuan teropong. Dari sini, Anda bisa menyaksikan hamparan laut, gunung, dan kota yang berpadu dalam satu pemandangan menawan.
Salah satu tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung ini juga dikenal sebagai spot foto favorit, terutama saat malam tiba ketika lampu-lampu kota mulai menyala. Banyak pengunjung datang untuk menikmati udara segar sambil menyeruput kopi dari kafe yang ada di area bukit. Tempat yang pas untuk melepas penat dan menikmati suasana malam yang tenang di tengah hiruk-pikuk kota.
- Alamat: Jl. Tamin, Pasir Gintung, Kec. Tanjung Karang Pusat, Kota Bandar Lampung
- Tiket: Rp10.000
- Jam buka: 24 jam
4. Museum Lampung (6-7 km)

Kalau Anda tertarik dengan sejarah dan budaya lokal, Museum Lampung adalah destinasi tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung yang wajib masuk daftar kunjungan. Museum ini menyimpan berbagai koleksi menarik, mulai dari artefak peninggalan sejarah, kain tapis khas Lampung, hingga alat musik dan perlengkapan adat masyarakat Lampung tempo dulu.
Selain berfungsi sebagai tempat pelestarian budaya, Museum Lampung juga sering mengadakan pameran edukatif dan kegiatan sekolah. Suasananya tenang dan bersih, cocok untuk wisata keluarga atau pelajar yang ingin belajar sambil berlibur. Lokasinya yang strategis membuat tempat ini mudah dijangkau dari pusat Tanjung Karang hanya dalam beberapa menit berkendara.
- Alamat: Jl. ZA. Pagar Alam No.64, Gedong Meneng, Kec. Rajabasa, Bandar Lampung
- Tiket: Rp1.000-Rp5.000
- Jam buka:
- Selasa-Jumat: 08.00-15.00 WIB
- Sabtu-Minggu: 08.00-14.00 WIB
- Senin & Hari Libur Nasional: Tutup
5. Pantai Mutun (17 km)
Bagi yang ingin menikmati suasana laut tanpa harus menempuh perjalanan jauh, Pantai Mutun bisa jadi pilihan utama. Pantai tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung ini terkenal dengan hamparan pasir putihnya yang lembut serta air laut yang jernih.
Dari sini, pengunjung juga bisa menyeberang ke Pulau Tangkil menggunakan perahu kecil untuk aktivitas snorkeling atau bermain banana boat.
Fasilitas di pantai ini sudah cukup lengkap, mulai dari area parkir luas, warung makan, hingga tempat bilas. Suasananya ramai terutama di akhir pekan karena jadi favorit keluarga dan rombongan wisatawan lokal. Kombinasi antara panorama pantai dan aktivitas airnya membuat Pantai Mutun selalu menarik untuk dikunjungi kapan pun.
- Alamat: Sukajaya Lempasing, Padang Cermin, Pesawaran
- Tiket: Rp35.000
- Jam buka: 24 jam
6. Pantai Sari Ringgung (22-23 km)
Masih di kawasan pesisir Teluk Lampung, Pantai Sari Ringgung menawarkan pengalaman liburan yang sedikit berbeda. Selain keindahan pasir putih dan air lautnya yang tenang, pantai ini juga memiliki ikon masjid apung yang unik. Masjid Terapung Al-Aminah namanya. Masjid ini tampak seolah berdiri di atas laut saat air pasang.
Pantai ini cocok untuk wisata anak, keluarga, rombongan sekolah, maupun Anda yang ingin berfoto dengan latar pemandangan laut yang cantik. Tersedia juga area permainan anak dan penyewaan perahu bagi yang ingin berkeliling lebih jauh ke sekitar pantai. Suasananya lebih tenang dibanding Mutun, sehingga nyaman untuk relaksasi.
- Alamat: Jl. Way Ratai Km 14, Desa Sidodadi, Kec. Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran
- Tiket: Rp25.000
- Jam buka: 24 jam
7. Pantai Pasir Putih (20 km)
Salah satu pantai legendaris di sekitar Bandar Lampung adalah Pantai Pasir Putih. Seperti namanya, pantai ini memiliki pasir putih dan air laut yang biru kehijauan. Letak tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung yang satu ini tak terlalu jauh dari pusat kota Bandar Lampung membuatnya jadi tujuan favorit untuk liburan singkat bersama keluarga.
Fasilitasnya cukup lengkap, ada gazebo, warung makan, tempat bilas, dan penyewaan ban pelampung. Aktivitas yang paling disukai pengunjung antara lain berenang, bermain pasir, atau sekadar duduk santai menikmati hembusan angin laut. Karena mudah dijangkau, Pantai Pasir Putih juga sering dijadikan tempat piknik dadakan saat akhir pekan.
- Alamat: Desa Rangai Tri Tunggal, Kec. Ketibung, Kab. Lampung Selatan
- Tiket: Rp20.000
- Jam buka: 24 jam
8. Pulau Pahawang (30–40 km + perahu)
Bagi pecinta bawah laut, Pulau Pahawang adalah surga yang tak boleh dilewatkan. Pulau ini terkenal dengan keindahan terumbu karangnya yang masih terjaga, air laut sebening kaca, dan biota laut yang berwarna-warni. Tak heran jika banyak wisatawan datang ke sini khusus untuk snorkeling atau diving.
Untuk menuju Pulau Pahawang, Anda perlu berkendara sekitar satu jam dari Tanjung Karang menuju Dermaga Ketapang, lalu menyeberang dengan perahu selama 15–20 menit.
Setibanya di pulau, Anda akan disambut pantai yang tenang, deretan homestay, dan pemandangan laut yang memukau. Cocok untuk liburan berhari-hari atau one-day trip yang penuh petualangan.
- Alamat: Jl. Kelagian Lunik, Pulau Pahawang, Kec. Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran
- Tiket: Sewa perahu ke Pahawang Rp400.000 per kapal (Rp30.000 per orang bila beramai-ramai)
- Jam buka: 24 jam
9. Pulau Tanjung Putus (71 km)

Tak jauh dari Pahawang, ada satu pulau kecil yang juga memesona, yaitu Pulau Tanjung Putus. Air lautnya sangat jernih dan dangkal di beberapa sisi, sehingga ideal untuk snorkeling atau bermain air dengan aman.
Suasana di Pulau Tanjung Putus cenderung lebih tenang dibanding Pahawang. Banyak wisatawan yang datang untuk menikmati private trip atau sekadar bersantai di tepi pantai sambil menikmati pemandangan birunya laut Lampung. Tempat ini juga sering dijadikan lokasi foto prewedding karena panorama alamnya yang menawan.
- Alamat: Sukarame, Kec. Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran
- Tiket: Rp15.000 (di luar sewa perahu menuju Tanjung Putus)
- Jam buka: 24 jam
10. Taman Kupu-kupu Gita Persada (15–20 km)
Bagi Anda yang suka wisata alam sekaligus edukatif, Taman Kupu-kupu Gita Persada bisa jadi pilihan sempurna. Terletak di kawasan perbukitan Sukadanaham, taman ini menjadi rumah bagi ratusan spesies kupu-kupu dari berbagai daerah Indonesia.
Selain melihat aneka kupu-kupu beterbangan di taman terbuka, pengunjung juga bisa belajar tentang siklus hidup dan konservasi serangga. Suasana hijau dan sejuk di sekitar taman membuat pengalaman berkunjung semakin menyenangkan. Ada pula jalur trekking ringan dan area kafe kecil untuk beristirahat sambil menikmati udara segar.
- Alamat: Jl. Wan Abdurrahman, Teluk Betung Utara, Bandar Lampung
- Tiket: Rp10.000
- Jam buka: 08.00-17.00 WIB
11. Air Terjun Batu Putu (11 km)
Kalau ingin menikmati wisata alam yang lebih menantang, Air Terjun Batu Putu bisa jadi pilihan menarik. Air terjun ini masih alami dengan suasana hutan yang asri. Untuk mencapainya, pengunjung perlu berjalan kaki sekitar 15–20 menit dari area parkir melalui jalur setapak yang cukup menanjak.
Meski butuh sedikit usaha, semua akan terbayar begitu Anda sampai di lokasi. Suara gemericik air, udara sejuk, dan kolam alami di bawah air terjun membuat tempat ini ideal untuk refreshing. Air Terjun Batu Putu juga cocok bagi pencinta fotografi alam yang ingin menangkap momen alami tanpa gangguan keramaian.
- Alamat: Sukadana Ham, Kec. Tanjung Karang Barat, Bandar Lampung
- Tiket: Gratis
- Jam buka: 24 jam
12. Pantai Tanjung Setia (220 km)

Terakhir, ada Pantai Tanjung Setia yang terkenal di kalangan surfer mancanegara. Pantai ini memiliki ombak yang tinggi. Ketinggian ombaknya stabil hampir sepanjang tahun sehingga pantai ini menjadi salah satu spot surfing terbaik di Sumatera. Tak hanya peselancar, wisatawan biasa pun bisa menikmati keindahan alamnya yang luar biasa.
Pantai Tanjung Setia juga menawarkan panorama matahari terbenam yang memukau. Pengunjung bisa menginap di penginapan sederhana di sekitar pantai sambil menikmati suasana tenang khas pesisir barat Lampung. Perjalanan memang agak lebih jauh, tapi semua rasa lelah akan terbayar begitu tiba di pantai ini.
- Alamat: Desa Tanjung Setia, Kec. Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat
- Tiket: Rp8000
- Jam buka: 24 jam
Tips Menjelajahi Wisata dari Tanjung Karang
Menjelajahi berbagai tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung akan lebih seru jika Anda mempersiapkannya dengan baik. Beberapa destinasi bisa dijangkau dalam waktu singkat, tapi ada juga yang memerlukan perjalanan sedikit lebih jauh. Agar liburan berjalan lancar dan nyaman, simak beberapa tips berikut ini.
1. Gunakan kendaraan pribadi untuk fleksibilitas
Sebagian besar tempat wisata di sekitar Tanjung Karang bisa ditempuh dengan mobil atau motor. Dengan kendaraan pribadi, Anda bisa lebih bebas mengatur waktu kunjungan, terutama untuk destinasi di area perbukitan atau pantai yang akses angkutan umumnya terbatas.
2. Periksa cuaca dan jam buka
Sebelum berangkat, pastikan untuk mengecek kondisi cuaca, terutama jika ingin berkunjung ke pantai atau air terjun. Hindari datang saat hujan deras agar perjalanan tetap aman. Selain itu, cek juga jam operasional setiap tempat agar tidak datang di luar jam kunjungan.
3. Siapkan biaya tambahan untuk aktivitas wisata
Di beberapa lokasi ada tiket tambahan untuk aktivitas tertentu seperti snorkeling, banana boat, atau wahana permainan. Sebaiknya siapkan uang tunai secukupnya karena tidak semua tempat menyediakan pembayaran non-tunai.
4. Bawa perlengkapan pribadi
Jangan lupa membawa barang-barang penting seperti sunblock, topi, pakaian ganti, kamera, serta air minum. Untuk destinasi wisata alam, akan lebih baik lagi kalau Anda mengenakan alas kaki yang nyaman dan sandal anti-selip agar perjalanan tidak terganggu.
Dengan persiapan sederhana ini, perjalanan Anda menjelajahi keindahan Lampung dari pusat Tanjung Karang akan terasa jauh lebih praktis dan menyenangkan.
Penutup
Dari bukit, taman, hingga pantai eksotis, semua bisa Anda temukan dalam jarak yang tidak terlalu jauh dari pusat kota. Itulah alasannya Tanjung Karang bisa dibilang sebagai basecamp terbaik untuk menjelajahi tempat wisata terdekat dari Tanjung Karang Lampung.
Aneka destinasi di artikel ini relatif mudah dijangkau dari Tanjung Karang. Setiap tempat wisata menawarkan pengalaman yang berbeda.
Jadi, kalau Anda sedang berada di Bandar Lampung dan ingin berwisata tanpa harus menempuh jarak jauh, jadikan Tanjung Karang titik awal petualangan Anda. Dari sinilah, keindahan Lampung siap menyambut setiap langkah perjalanan Anda.
Sebelum kembali ke rumah, pastikan Anda mampir dulu ke Pusat Oleh-Oleh Aneka Sari Rasa yang lokasinya juga tidak jauh dari Tanjung Karang. Toko oleh-oleh legendaris ini bertempat di Jl. Ikan Kakap No. 26-28, Teluk Betung. Di sini, Anda bisa menemukan beraneka oleh-oleh khas Lampung seperti keripik pisang, kemplang, juga lempok durian.






